LG Siapkan TV OLED Terbesar di CES 2012
Menjelang CES 2012, LG dikabarkan mempersiapkan sebuah kejutan yaitu sebuah televisi LG dengan ukuran 55 inci. Televisi yang diklaim sebagai yang terbesar dengan memakai panel OLED ini memiliki rasio kontras 100.000:1.
LG TV ini akan memakai panel White OLED atau WOLED. Tidak seperti panel AMOLED yang menempatkan subpiksel RGB berjajar, panel WOLED menggunakan subpiksel yang ditumpuk sehingga memiliki tingkat error yang lebih rendah. Selain itu WOLED akan membuat gambar lebih jernih dan distorsi warna yang rendah pada sudut tampilan yang lebih lebar.
Seperti halnya TV OLED lain, LG TV ini tidak memiliki backlight. Dengan demikian TV ini mengkonsumsi daya yang lebih sedikit dibandingkan TV LCD reguler dan membuatnya sangat tipis.
Belum ada informasi tanggal rilis dan harga dari LG TV ini.